You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Jambu Madu Jadi Ikon Kelurahan Lubang Buaya
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Jambu Madu Jadi Ikon Kelurahan Lubang Buaya

Kelurahan Lubang Buaya, Cipayung, Jakarta Timur, akan menjadikan Jambu Madu Pagelarang sebagai ikon khas wilayahnya. Sebab saat ini kelurahan setempat sedang gencar menggalakkan program budidaya jambu madu.

Tentunya kita akan cek dulu. Kita akan ajak dari Badan Pengkajian Teknologi Pertanian untuk mengkajinya

Lurah Lubang Buaya, Ahmad Fathoni mengatakan, nantinya setiap rumah akan memiliki minimal satu pohon jambu madu. Sehingga impian mewujudkan ikon jambu madu dapat terwujud.

"Memang kita terbentur pada penyediaan bibitnya yang sangat mahal. Satu pohon yang sudah jadi harganya rata-rata Rp 300 ribu. Karena itu kami berharap adanya bantuan dari Sudin KPKP Jakarta Timur,” ujar Fathoni, Jumat (15/1).

Museum di DKI Akan Dijadikan Lebih Menarik

Menanggapi hal tersebut, Kepala Seksi Pertanian dan Kehutanan Sudin Kelautan Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Jakarta Timur, Iwan Indriyanto mengatakan, akan membantu memberikan bibit tanaman pada seluruh kelompok pertanian kota yang membutuhkannya.

Bahkan jika memang jambu madu ini merupakan khas unggulan Lubang Buaya, pihak Sudin KPKP Jakarta Timur akan mendaftarkan ke Kementerian Pertanian sebagai tanaman khas daerah tersebut.

"Tentunya kita akan cek dulu. Kita akan ajak dari Badan Pengkajian Teknologi Pertanian untuk mengkajinya. Saya lihat sih memiliki ciri khas sendiri, hanya di Lubang Buaya dan di wilayah lain belum lihat," tandas Iwan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3668 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1072 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye921 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye912 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye895 personNurito